DIREKTORAT JENDRAL KEKAYAAN NEGARA KALIMANTAN TIMUR MENJALIN SILATURAHMI DAN KUNJUNGAN KERJA KE LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA BONTANG

1. Cover

Bontang, 24 Juni 2020.

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kalimantan Timur Surya Hadi menyambangi Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bontang.

Dalam kunjungan tersebut Kepala Kanwil DJKN Kalimantan Timur didampingi Kepala KPKNL Kota Bontang bererta Jajaran mendapat sambutan hangat dari Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bontang Ronny Widiyatmoko yang didampingi oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha Abdul Wahid, Kepala Urusan Umum Muhammad Amin, dan seluruh jajaran Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bontang.

Tanpa panjang lebar Surya Hadi menjelaskan maksud dari kunjungan ini yang mana berkaitan dengan seluruh tugas pokok dan fungsi dari Direktorat Jenderal Kekayaan Negara khususnya di wilayah Kalimantan Timur, yaitu mulai dari penetapan status penggunaan, pemanfaatan sampai dengan penghapusan BMN selain itu kunjungan ini juga menjalin silaturahmi dengan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bontang dan mengenal pemberian pembinaan untuk Warga Binaan yang sedang menjalani hukuman di dalam Lapas/Rutan.

Ronny Widiyatmoko beserta jajaran sangat mengapresiasi Kakanwil DJKN Kalimantan Timur beserta jajarannya yang telah memberikan banyak manfaat khususnya bagi Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bontang.

Diakhir kegiatan, Ronny Widiyatmoko tak lupa mengucapkan rasa terima kasih kepada Surya Hadi beserta jajaran yang telah meluangkan waktunya untuk melakukan kunjungan dan mengajak Kakanwil DJKN Kalimantan Timur beserta jajaran melihat pembinan apa saja yang diberikan kepada Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bontang. Kakanwil DJKN Kalimantan Timur pun membalas rasa terima kasih beliau karena sudah bersedia untuk menyambut dengan hangat kedatangan mereka kali ini. Diharapkan ke depannya Kakanwil DJKN Kalimantan Timur bisa berkunjung kembali ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bontang, begitupun sebaliknya. (Red. Humas Kaltim / LP Bontang)

2. Dirjen

2. Dirjen

2. Dirjen

2. Dirjen


Cetak   E-mail