LAPAS NARKOTIKA KELAS IIA SAMARINDA MELAKUKAN TES URINE KEPADA SELURUH PETUGAS LAPAS NARKOTIKA UNTUK MENDETEKSI PENYALAHGUNAAN NARKOBA

1. COver

Samarinda, 17 November 2020.

Lembaga pemasyarakatan Narkotika kelas IIA Samarinda melakukan tes urine kepada seluruh petugas lapas narkotika. Hal ini dilakukan untuk mengetahui dan mencegah petugas lapas dari penggunaan narkoba. Pihak Lapas Narkotika Kelas IIA Samarinda juga berkomitmen untuk selalu melakukan pengawasan sebagai pencegahan peredaran narkotika di lingkungan lapas.

Protokol kesehatan diterapkan para petugas selama pemeriksaan tes urine dengan menerapkan 3m dan menggunakan alat pelindung diri. Pihak Lapas Narkotika Kelas IIA Samarinda juga berkomitmen untuk selalu melakukan pengawasan sebagai pencegahan peredaran narkotika di lingkungan lapas.

Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Samarinda, Mokhamad Iksan menjelaskan, pelaksanaan tes urine mendadak tersebut dilakukan sebagai langkah pencegahan dan untuk mendeteksi penyalahgunaan narkoba dilingkungan lapas. “Petugas yang jaga malam itu dilakukan pemeriksaa urin lebih awal, lalu dilanjut dengan petugas yang bagian pagi” ucapnya Ikhsan mengungkapkan, akan memberikan sanksi tegas terhadap petugas yang tersebut teebukti terlibat dalam penyalahan gunaan narkoba di Lingkungan Lapas dan akan meminta untuk melakukan rehabilitasi. Hasil pemeriksaan tes urine menunjukkan bahwa seluruh petugas Lapas Narkotika Kellas IIA Samarinda yang menjalani tes urine dinyatakan negative. (Red. Humas Kaltim / Lapas Narkotika Samarinda)

2. Urine

2. Urine

2. Urine


Cetak   E-mail