LAKUKAN PELATIHAN TERNAK AYAM PEDAGING, ARUSMEN: "BAPAS TARAKAN KOMITMEN SALURKAN KLIEN PEMASYARAKATAN SIAP KERJA

1 cover

Tarakan - Wujudkan fungsi Balai Pemasyarakatan (Bapas) yaitu pembimbingan dan pendampingan, Bapas Kelas II Tarakan baru saja menggelar kegiatan kemandirian bertema "Pelatihan Budidaya Ayam Pedaging" pada Kamis - Jumat (13 - 14/10/2022). Acara ini berlangsung dalam dua hari, hari Kamis pembelajaran di Aula Bapas Tarakan, dan hari Jumat pembelajaran langsung di kandang ayam.

Pelaksanaan hari pertama diawali dengan pembukaan secara resmi oleh PLH Kepala Bapas Tarakan, Arusmen Simbolon. “Saya berharap Klien Pemasyarakatan dapat mengikuti kegiatan dengan sebaik-baiknya. Nantinya, setelah pelatihan budidaya ayam ini mampu membuat narapidana yang sudah bebas dapat berdaya melakukan bisnisnya sendiri bahkan bisa menciptakan lapangan kerja. Saya juga berterima kasih kepada Koperasi Produsen Peternak Ayam Pedaging Tarakan yang mau bekerja sama dengan Bapas Tarakan dan bersedia menerima Klien Pemasyarakatan untuk bekerja di Koperasi Peternak ayam ini" tegas Arusmen.

Pada kesempatan kali ini, Bapas Tarakan berkolaborasi dengan Koperasi Produsen Peternak Ayam Pedaging Tarakan. Hadir dalam acara, ketua koperasi, Sahat Maruntung Sipahutar beserta tim. Lewat acara bimbingan kemandirian ini, Bapas Tarakan dan Koperasi Produsen Peternak Ayam Pedaging Tarakan sepakat untuk bersinergi bersama lewat penandatanganan Perjanjian Kerja Sama yang ditandatangani oleh Kepala Bapas Tarakan, Andik Dwi Saputro dan ketua koperasi, Sahat Maruntung Sipahutar.

Pelatihan yang diberikan oleh Koperasi Produsen Peternak Ayam Pedaging Tarakan meliputi cara beternak, pengolahan, dan pemasaran ayam. Lewat materinya, Sahat menyampaikan ilmu dan pengalamannya beternak ayam selama lebih dari dua puluh tahun. “koperasi kami merupakan mitra yang paling bisa bertahan walaupun dengan banyak kendala seperti transportasi, karyawan, dan fluktuasi harga. Kami menjaga kualitas produk kami lewat bibit, pakan, dan harga karena ketiganya berkaitan. Walaupun banyak kendala seperti transportasi, karyawan, dan fluktuasi harga tidak berpengaruh besar terhadap peternakan kami. Selama 23 tahun berbisnis ternak ayam, saya hanya gagal sebanyak dua kali,” terang Sahat.

Acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Bimbingan kemandirian yang dihadiri oleh 19 orang peserta Klien Pemasyarakatan ini disambut baik dengan banyaknya penanya. Pada sesi akhir, Sahat menegaskan bahwa Koperasi Produsen Peternak Ayam Pedaging Tarakan berkomitmen untuk membantu Klien Pemasyarakatan untuk beternak ayam dan bersedia menampung Klien Pemasyarakatan yang mau bekerja di koperasinya. "Kami siap membantu teman-teman mulai dari awal pembibitan hingga pemasaran. Jika ada yang perlu ditanyakan lebih lanjut, silakan hubungi kami atau datang langsung ke kandang," tegasnya.

Bimbingan kemudian dilanjutkan di kandang ayam milik Koperasi Produsen Peternak Ayam Pedaging Tarakan. Bertepatan dengan kedatangan Klien Pemasyarakatan, koperasi sedang melakukan pembibitan ayam. Klien diajarkan secara langsung bagaimana program awal beternak ayam. Selain itu, mereka juga mempelajari tentang kandang ayam, pakan, iklim yang cocok untuk beternak ayam, dan sarana prasarana pendukung system peternakan ayam.

Klien Pemasyarakatan terlihat antusias belajar secara langsung di kandang. Banyak pertanyaan yang mereka lontarkan terkait dengan ternak ayam. IR salah satu Klien Pemasyarakatan memberikan feedback setelah mengikuti acara selama dua hari terakhir. “Kami berterima kasih atas pelatihan yang sudah diberikan. Saya mendapat banyak sekali ilmu setelah mengikuti pelatihan ini. Jujur saya tertarik dan memiliki niat untuk beternak ayam. Semoga nanti dapat dibantu oleh Koperasi Produsen Peternak Ayam Pedaging Tarakan,” ujarnya.

Menutup acara Bimbingan Kemandirian, Ketua Panitia, Dwi Prasetyo mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan. “Terima kasih atas kerja sama dengan Koperasi Produsen Peternak Ayam Pedaging Tarakan selama dua hari ini. Semoga pelatihan cara beternak ayam ini memberikan manfaat pada Klien kami, baik bagi dirinya sekarang maupun ketika bebas nanti. Jadi, ketika di luar sudah memahami apa yang akan dilakukan nanti setelah bebas,” tutupnya.

Kontributor: BapaSTAR/pan

1 cover

1 cover

1 cover

1 cover

1 cover

 

 


Cetak   E-mail