MANTAPKAN PERSIAPAN RAIH WBK, KAKANWIL PIMPIN RAPAT PERSIAPAN PENILAIAN OLEH TPN

1. cover berita bagus

Samarinda – sehubungan dengan lolosnya Kanwil Kemenkumham Kaltim oleh Tim Panel TPI untuk diusulkan sebagai  satker berpredikat menuju WBK kepada TPN, maka untuk langkah persiapan pada hari Rabu (28/7/2021) Kanwil Kemenkumham Kaltim  menggelar rapat persiapan penilaian ZI WBK oleh Tim Penilai Nasional (TPN) yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur (Sofyan) dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.               

Bertempat di Aula Kanwil Kemenkumham Kaltim, kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Divisi Administrasi (Hajrianor), Kepala Divisi Pemasyarakatan (Jumadi), Kepala Divisi Keimigrasian (Hendro Tri Prasetyo), Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Sri Lastami), Pejabat Struktural dan seluruh Koordinator / Ketua Bidang / Anggota Pokja Pembangunan ZI Menuju Predikat WBK/WBBM.

Dalam kegiatan tersebut Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur (Sofyan) menyampaikan terimakasih atas kehadiran anggota Tim POKJA Pembangunan Zona Integritas, semoga niat baik kita ini meraih hasil yang maksimal dan selalu tetap diberikan kesehatan agar terhindar dari penyebaran covid-19.,  

“Saya pribadi mengucapkan terimakasih kepada seluruh Tim POKJA Pembangunan Zona Integritas menuju Predikat WBK yang telah mendukung secara penuh Kanwil Kemenkumham Kaltim hingga masuk ke tahap penilaian TPN, semoga kita tetap semangat dan selalu konsisten dalam memenuhi data dukung B09 agar kita tetap berada di jalur kemenangan untuk meraih predikat WBK di tahun 2021,” Tegas Sofyan.

Selain itu juga Kakanwil menghimbau kepada seluruh Tim POKJA Pembangunan Zona Integritas Menuju Predikat WBK untuk mempersiapkan amunisi berupa data dukung dan memaksimalkan beberapa hal yang telah menjadi koreksi dari Tim Penilai Internal (TPI).,            

“Saya harap kepada seluruh Tim POKJA dan seluruh pegawai di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur untuk segera melengkapi dan memperbaiki sarana dan prasarana di area kantor, mematangkan inovasi yang telah ada dengan mensosialisasikan kepada seluruh pegawai yang ada di Kantor Wilayah dan saya berharap agar kita semua dapat bekerja sama dan kerja solid sehingga kita semua harus melaksanakan seluruh tugas dan fungsi dari pimpinan demi terwujudnya predikat WBK di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur di tahun 2021,” Jelas Sofyan.          

Diakhir penyampaian Kakanwil menghimbau kepada seluruh pegawai yang ada di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur agar tetap maksimal dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat dengan tetap menerapkan tata niai PASTI.,     

“saya berharap momentum ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, perkokoh komitmen untuk meraih predikat WBK di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kaltim dan segala aspek yang berkaitan dengan pelayanan publik harus semakin ditingkatkan kualitasnya agar di tahun 2021 ini kita dapat mewujudkan cita-cita kita yaitu meraih predikat Zona Integritas WBK,” Tutup Sofyan. (Red.Humas Kanwil Kaltim)

2. isi berita bagus 12. isi berita bagus 12. isi berita bagus 12. isi berita bagus 12. isi berita bagus 1

Cetak