GUNA TINGKATKAN PEMAJUAN HAM DI KALTIMTARA, KANWIL KEMENKUMHAM KALTIM GELAR KONSULTASI TEKNIS PENYELENGGARAAN PEMAJUAN HAM DI WILAYAH SECARA HYBRID

COVER BERITA PEMAJUAN HAM

SELASA (21 Juni 2022) - Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan menyamakan persepsi penyelenggaraan pemajuan HAM di Wilayah, Bidang HAM melaksanakan kegiatan Konsultasi Teknis Penyelenggaraan Pemajuan HAM di Wilayah Tahun 2022 di ruang Rapat Utama Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur.

Konsultasi Teknik dipimpin oleh Kepala Bidang HAM (Umi Laili), yang di dampingi Kepala Sub Bidang Pemajuan HAM (Favourita Sirait), Kepala Sub Bidang P3HAM (Sumarno), dan peserta seluruh personil Bidang HAM, JFU Sub Bagian Keuangan dan BMN, JFU Sub Bagian Program dan Pelaporan - Kanwil Kemenkumham Kaltim serta menghadirkan Narasumber dari Direktorat Jenderal HAM yaitu Kepala Bagian Perencanaan dan Program (Caturwati) dan Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Anggaran (Dyah Pramusari) secara virtual.

Kegiatan diawali dengan paparan dari Kepala Bagian Program dan Perencanaan (Caturwati) dan dilanjutkan dengan penyampaian kendala yang menghambat pelaksanaan kegiatan dan Pagu Indikatif TA 2023 oleh Favourita Sirait. Dalam hal anggaran penunjang pelaksanaan Pelayanan Komunikasi Masyarakat yg sangat minim dalam rangka mediasi antara Penyampai Komunikasi dengan terlapor. Dimohonkan supaya untuk tahun selanjutnya bisa lebih ditingkatkan.

Diskusi berjalan dengan baik, berbagai kendala yang menghambat pelaksanaan kegiatan, kendala dalam penyerapan anggaran, maupun capaian kinerja khususnya penyusunan postur RKA-KL untuk Tahun 2023, menjadikan kegiatan konsultasi teknis ini sangatlah penting untuk dilaksanakan. “Saya sangat mengapreasiasi penyelenggaran pelaksanaan kegiatan konsultasi teknis oleh Kanwil Kemenkumham pada siang hari ini” ujar Caturwati.

Diakhir kegiatan, Umi menambahkan, dengan dilaksanakannya konsultasi ini penyelenggaraan program pemajuan HAM di wilayah akan berjalan sesuai dengan kebijakan dan perencanaan Direktorat Jenderal HAM sebagai pemangku program. (SubbidPHKaltim)

3 23 23 2


Cetak   E-mail