TINGKATKAN KINERJA, KADIVPAS KALTIM MEMBERIKAN PENGUATAN BAGI PETUGAS UPT PAS KALTIMTARA

1ADAAA

Samarinda – Kamis, (30/06/2022) Kepala Divisi Pemasyarakatan (Jumadi) lakukan zoom meeting kepada seluruh petugas pemasyarakatan wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara dalam rangka peningkatan kinerja petugas pemasyarakatan. Kegiatan tersebut dimulai pukul 11.00 wita, bertempat di ruang kerja Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim dengan dihadiri oleh seluruh petugas UPT PAS Wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. Dalam Pelaksanaannya, Kadivpas Kaltim menegaskan agar seluruh petugas pemasyarakatan saling bersinergi, bahu membahu dalam penegakkan pelaksanaan Tusi di wilayah kerja masing-masing.,

"Pelaksanaan Tugas dan Fungsi Pemasyarakatan tidak berdiri sendiri melainkan saling berhubungan satu sama lain, maka penting peran aktif seluruh petugas untuk terus bersinergi demi suksesnya capaian kinerja. Sebagai garda terdepan dalam memberikan pembinaan terhadap WBP, Petugas dituntut untuk selalu berpegang teguh pada regulasi yang telah ditentukan, jangan pernah berbuat khianat terhadap institusi", Tegasnya.

Kadivpas juga menegaskan agar seluruh petugas tertib dan taat administrasi, laksanakan peningkatan terhadap deteksi dini, lakukan pengawasan pencegahan bahkan bila perlu lakukan penindakan bagi petugas maupun wbp yang mengancam kondusifitas lingkungan Lapas/Rutan karena tidak hanya berpotensi menimbulkan gangguan kamtib, tetapi juga mencoreng marwah Pemasyarakatan yang sudah kita bangun dengan penuh semangat dan tanggung jawab.

Di penghujung kegiatan, Kadivpas Kaltim berpesan agar seluruh Petugas Pemasyarakatan selalu semangat, jalankan Tugas dan Fungsi dengan berpedoman pada aturan/SOP yang berlaku, serta berikan jawaban terhadap keluhan masyarakat dengan prestasi kerja., Tutupnya.

Kegiatan Penguatan ditutup pada pukul 12.30 wita dengan dihadiri seluruh UPT PAS Kaltimtara dengan penuh antusias. (Red.Humas Kumham Kaltimtara)

2ADADAD


Cetak   E-mail