SIDAK SERENTAK KANWIL KALIMANTAN TIMUR

1
SIDAK - Jajaran Kanwil kemenkumham Kaltim melakukan Inspeksi Mendadak

Samarinda- Dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur, Agus Saryono dan didampingi oleh Ka.Div Administrasi, Haris Sukamto, Ka.Div Pemasyarakatan, Marselina Budiningsih, Ka.Div Pelayanan Hukum dan HAM, Santun Siregar berserta seluruh jajaran dalam lingkup Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur melaksanakan kegiatan Inspeksi Mendadak (SIDAK) dan Razia menindaklanjuti Surat Perintah Direktur Jenderal Nomor : PAS-KP.04.01-148 terkait penertiban fasilitas yang ada di kamar hunian dan lingkungan dalama Lapas atau Rutan pada Hari Minggu Tanggal 22 Juli 2018. Kegiatan Sidak dan Razia dilakukan serentak diseluruh Lapas dan Rutan di bawah lingkup Kantor Wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. Khusus Wilayah Samarinda, kegiatan Sidak dan Razia dipantau langsung oleh Ka, Kanwil beserta Jajaran. Secara teknis personil yang juga melibatkan seluruh pegawai Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang ada di Samarinda dibagi menjadi 3 (tiga) Tim untuk bergerak ke 3 (tiga) UPT secara bersamaan. Adapun 3 (tiga) UPT yang menjadi target kegiatan adalah Lapas Kelas II A Samarinda, Lapas Narkotika Samarinda dan Rutan Kelas II A Samarinda. Kegiatan Sidak dan Razia menitikberatkan pada fasilitas dan barang-barang yang berlebihan dan tidak diperkenankan berada di dalam Lapas atau Rutan. Sidak dimulai sekitar pukul 19.30 hingga berahir pada pukul 23.45. Dari kegiatan ini masih ditemukan keberadaan barang-barang terlarang antara lain, Handphone, charge dan  Peralatan elektronik yang tidak diperkenankan. Tidak lupa di akhir kegiatan Agus Saryono mengingatkan bahwa permasalahan kasus Lapas Sukamiskin merupakan permasalah kita bersama yang harus disikapi secara serius dan total. Agus Saryono juga mengingatkan pentingnya peningkatan Integritas dalam bekerja sehingga mampu untuk menangkat godaan dan rayuan yang muncul dalam lingkup pekerjaan kita. Tidak lupa Agus Saryono mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kerjasama seluruh jajaran yang mendukung kegiatan tersebut. (humas)

2

3

4

5

6


Cetak   E-mail