KAKANWIL KALTIM “UPAYA MENUJU WBK, KITA TINGKATKAN PROFESIONALISME DENGAN CORPU”

front

Samarinda, 13 Januari 2020. Peningkatan profesionalisme ASN merupakan salah satu syarat dalam membangun sistem birokrasi yang profesional pada instansi pemerintahan, untuk dapat mencapai hal tersebut Kementerian Hukum dan HAM belum lama ini menerapkan sistem manajemen pembelajar yang disebut Kemenkumham Corporate University atau biasa disebut Corpu. Kemenkumham Corporate University (Corpu) merupakan suatu strategi atau alat dalam suatu manajemen untuk mendukung kinerja Kemenkumham melalui sistem pembelajaran. Pelaksanaan sistem ini tentu saja juga dapat mendongkrak upaya Instansi dalam hal ini Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur dalam upayanya membangun Zona Integritas Menuju WBK (Wilayah Bebas Korupsi) dan WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih Melayani).

Penjelasan tersebut disampaikan oleh Kakanwil (Sofyan) pada rapat yang dilaksanakan pada hari ini, sejatinya rapat kali ini berfokus pada capaian kinerja dan rencana kerja setiap divisi yang ada pada Kanwil Kemenkumham Kaltim. Namun disela sela kegiatan, tak bosan-bosannya kembali Kakanwil mengingatkan tentang pentingnya pelaksanaan Corpu dalam rangka meningkatkan profesionalisme pegawai yang selaras dengan upaya untuk membangun Zona Integritas pada Kanwil Kemenkumham Kaltim.

“Kembali saya mengingatkan pentingnya meningkatkan profesionalisme dari tiap individu ASN yang ada khususnya pada Kanwil Kemenkumham Kaltim, dengan pengalaman yang dimiliki oleh setiap pejabat yang ada di masing-masing divisi, diharapkan kita bisa saling membagi ilmu pengetahuan kepada rekan kerja kita yang lainnya, hal tersebut dapat terlaksana dengan menyusun jadwal rencana kegiatan pembelajaran yang tepat, dengan peningkatan pengetahuan mengenai Tusi yang ada pada lingkup kerja pada Kanwil Kaltim maka tentu saja itu bisa memberi dorongan bagi instansi kita dalam rangka membangun Zona Integritas menuju WBK.” ujar Sofyan

Apa yang telah disampaikan oleh Kakanwil tersebut disambut dengan semangat oleh peserta rapat yang menyatakan bahwa seluruh pegawai yang ada pada Kanwil Kemenkumham Kaltim berkomitmen untuk bersinergi dalam mewujudkan hal-hal yang telah disampaikan oleh Kakanwil termasuk pembangunan Zona Integritas menuju WBK. (Red Humas Kaltim)

Kakanwil WBK 1

Kakanwil WBK 1

Kakanwil WBK 1


Cetak   E-mail