Kabid Hukum Terima Kunjungan Kerja Sekretariat DPRD Kabupaten Berau

frame landscape 4

Samarinda – Kanwil Kemenkumham Kaltim menerima kunjungan kerja Sekretariat DPRD Kabupaten Berau terkait Penyusunan Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) DPRD Kabupaten Berau, Kamis (30/11/2023).

Kunjungan Kerja yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Dewan Kabupaten Berau (Abdurrahman) dan didampingi Kabag Persidangan dan Perundang-undangan (Padli) tersebut diterima secara langsung oleh Kepala Bidang Hukum (Mia Kusuma Fitriana).

“Maksud dan tujuan dari kunjungan kerja yang kami lakukan adalah dalam rangka koordinasi dan konsultasi mengenai Penyusunan Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) DPRD Kabupaten Berau, kiranya masukan dan saran yang dihasilkan dari kunjungan kerja kami ini nantinya dapat kami terapkan dengan baik sehingga menjadi solusi atas kendala maupun hambatan yang kami hadapi dalam proses penyusunan propemperda. Tak lupa juga kami ucapkan terima kasih dan apresiasi sebesar-besarnya kepada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur atas sinergi dan kerja sama yang terjalin erat sampai saat ini”, ucap Abdurrahman.

Kepala Bidang Hukum (Mia Kusuma Fitriana) menyambut positif kunjungan kerja tersebut, beliau menyampaikan bahwa Kanwil Kemenkumham Kaltim siap membantu dan memberikan dukungan kepada Sekretariat DPRD Kabupaten Berau dalam Penyusunan Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) mendatang.

foto 2foto 2foto 2

 


Cetak   E-mail