Capai Hasil Optimal, Kanwil Kumham Kaltim Ikuti Rapat Hasil Monev RKT RB Triwulan I Tahun 2024

1. cover oke

Samarinda. Setelah dilaksanakannya monitoring dan evaluasi Rencana Kerja Tahunan Reformasi Birokrasi (RKT RB) triwulan I Tahun 2024 terhadap seluruh satuan kerja pada pekan lalu, Inspektorat Jenderal dan Biro Perencanaan Kementerian Hukum dan HAM menyelenggarakan rapat hasil monitoring dan evaluasi RKT RB yang diikuti oleh seluruh perwakilan dari UKE 1 dan Kantor Wilayah (Senin, 01 April 2024).

 

Pada Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim, rapat hasil monev diikuti oleh Kepala Bagian Program dan Humas Munaji, Kepala Subbagian Humas, RB dan TI Riandi Tampubolon dan pengelola RB di ruang kerja masing-masing secara daring.

 

Dalam arahannya, Staf Ahli Bidang Penguatan Reformasi Birokrasi, Asep Kurnia menyampaikan kepada jajaran untuk membaca dan memahami Permenkumham Nomor 7 Tahun 2024 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor 33 Tahun 2020 Tentang Rencana Strategis Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Tahun 2020-2024.

 

Tak lupa Asep memberikan apresiasi kepada seluruh Jajaran di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM dalam pelaksanaan RKT RB triwulan I telah memenuhi capaian optimal 100%.

 

Lebih lanjut, Asep Kurnia mengingatkan kepada seluruh satuan kerja untuk konsisten melaksanakan Reformasi Birokrasi (RB) dalam setiap kegiatan, kemudian peningkatan RB Tematik dengan mengimplementasikan inovasi-inovasi yang berdampak terhadap masyarakat.

 

“Saya minta para satuan kerja segera merespon pengaduan-pengaduan yang masuk, dan pastikan seluruh pengaduan harus ditindaklanjuti. Jangan sampai munculnya berita viral”, ungkap Asep Kurnia.

 

Asep Kurnia berharap, Kantor Wilayah dapat mengawal dan melakukan pengendalian pelaksanaan Reformasi birokrasi pada lingkungan kerja masing-masing serta UPT di bawahnya. (Red. Humas Kumham Kaltimtara)

7. berita

7. berita

7. berita

7. berita

7. berita

7. berita


Cetak   E-mail