Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Tim Kanwil Kemenkumham Kaltim Serahkan Rekomendasi Evaluasi Perda kepada Dinas Koperasi dan UMKM Kutai Kartanegara

01

Kutai Kartanegara - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Timur (Kaltim) melanjutkan komitmennya dalam meningkatkan pemberdayaan koperasi dan UMKM di Kabupaten Kutai Kartanegara. Menindaklanjuti arahan Kepala Kantor Wilayah Gun Gun Gunawan, Tim Analisis dan Evaluasi yang dipimpin oleh Kepala Bidang Hukum, Mia Kusuma Fitriana, mengunjungi Dinas Koperasi dan UMKM untuk menyerahkan hasil rekomendasi evaluasi terhadap Peraturan Daerah Nomor 7 Tahun 2012. (03/10/2024)

Kunjungan ini merupakan tahap akhir dari pelaksanaan Focus Group Discussion (FGD) yang diadakan pada bulan September, dimana tim mendengarkan saran dan masukan dari berbagai pihak, termasuk akademisi dan stakeholder terkait. Muhammad Padhi, Pengawas Koperasi, menyambut baik kedatangan tim dan mengapresiasi upaya Kanwil Kemenkumham Kaltim dalam menyempurnakan regulasi yang dapat membantu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam merumuskan kebijakan yang lebih baik dan terarah untuk UMKM.

Mia berharap agar rekomendasi ini segera ditindaklanjuti, sehingga regulasi yang dihasilkan dapat menciptakan kepastian hukum dan mendukung perkembangan dunia usaha, terutama bagi pelaku UMKM di Kabupaten Kutai Kartanegara. Melalui kolaborasi ini, diharapkan dapat terwujud regulasi yang sederhana, harmonis, dan tidak tumpang tindih, yang pada akhirnya akan membawa manfaat bagi masyarakat dan ekonomi daerah. (red. bid Hukum)

020304

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Letjend M.T. Haryono No.38,  Kelurahan Air Putih, Kecamatan Samarinda Ulu
    Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, 75124
PikPng.com phone icon png 604605   08115522238
    085216094567
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN TIMUR


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jalan Letjend M.T. Haryono No.38,  Kelurahan Air Putih, 
    Kecamatan Samarinda Ulu,Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, 75124
PikPng.com phone icon png 604605   08115522238
    085216094567
PikPng.com email png 581646   kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI