Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Monev Implementasi PKS di Bontang dan Sangatta, Kakanwil Kemenkumham Kaltim Terima Kunjungan Dirkerma Keimigrasian

1

Samarinda - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Timur Gun Gun Gunawan dengan hangat menerima kunjungan dari Direktur Kerja Sama (Dirkerma) Keimigrasian, Anggiat Napitupulu dalam rangka kegiatan monitoring dan evaluasi implementasi Perjanjian Kerja Sama (PKS) di Kota Bontang dan Kabupaten Sangatta, Rabu (07/08/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan sehubungan dengan rencana perpanjangan PKS antara Direktorat Jenderal Imigrasi dengan Pemerintah Kota Bontang terkait Unit Kerja Kantor Imigrasi Kelas I TPI Samarinda di Kota Bontang, serta penjajakan PKS di TPI Kabupaten Sangatta.

Agenda monitoring dan evaluasi ini dijadwalkan berlangsung dari Rabu hingga Jumat, 07 hingga 09 Agustus 2024. Selama kunjungan, Dirkerma Keimigrasian dan tim dari Direktorat Jenderal Imigrasi, akan melakukan serangkaian kegiatan untuk memastikan kelancaran dan efektivitas implementasi PKS yang telah berjalan, serta mempersiapkan landasan yang kokoh untuk PKS yang akan datang.

Dalam kesempatan ini, Kakanwil Kemenkumham Kaltim didampingi Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Samarinda Washington Saut Dompak, beserta jajarannya, menyatakan komitmennya untuk mendukung dan memfasilitasi seluruh rangkaian kegiatan ini guna mencapai hasil yang optimal.

Kunjungan ini diharapkan dapat mempererat kerja sama antara Kemenkumham Kaltim dan Direktorat Jenderal Imigrasi, serta meningkatkan pelayanan keimigrasian di wilayah Kalimantan Timur. Kepala Kantor Wilayah menyampaikan apresiasinya atas perhatian dan kerja sama yang baik dari seluruh pihak yang terlibat.

23456

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Letjend M.T. Haryono No.38,  Kelurahan Air Putih, Kecamatan Samarinda Ulu
    Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, 75124
PikPng.com phone icon png 604605   08115522238
    085216094567
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN TIMUR


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jalan Letjend M.T. Haryono No.38,  Kelurahan Air Putih, 
    Kecamatan Samarinda Ulu,Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, 75124
PikPng.com phone icon png 604605   08115522238
    085216094567
PikPng.com email png 581646   kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI