Samarinda - Selasa, (28/05/2024) Kanwil Kemenkumham Kaltim mengikuti kegiatan webinar yang diselenggerakan oleh Balai Diklat Hukum dan HAM Jawa Tengah secara virtual.
Kegiatan tersebut mengangkat tema "Birokrasi Digital Menuju Indonesia Emas 2045: Peluang dan Tantangan" yang diikuti oleh perwakilan setiap Satuan Kerja di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.
Webinar tersebut dibuka langsung oleh Kepala Badiklat Kumham Jawa Tengah, Toni Sugiarto yang mengatakan maksud dari pelaksanaan webinar tersebut adalah sebagai pengembangan kompetensi ASN Kementerian Hukum dan HAM.
Kanwil Kemenkumham Kaltim sendiri diikuti oleh Kepala Sub Bagian Humas RB dan TI Riandi Rampubolon dan Staf Sub Bagian Humas RB dan TI. Hadir sebagai Narasumber Pertama yaitu Fachrurozi dari Direktorat Layanan Aplikasi Informatika Pemerintahan Kementerian Komunikasi dan Informatika menyajikan materi terkait Regulasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), yang menyampaikan bahwasanya SPBE merupakan penyelenggaraan pemerintahan yang memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi untuk memberikan layanan kepada masyarakat., Ucapnya.
Selanjutnya, pemaparan oleh Narasumber Kedua yaitu Deny Agung Pribadi terkait Transformation Office Kementerian Keuangan, kemudian penyampaian materi oleh Narasumber terakhir yaitu Nova Dahlianti dari Pusat Data dan Informasi Kemenkumham, yang membawakan materi terkait Arah Kebijakan dan Upaya Transformasi Bidang Penataan Pada RPJPN 2025 sampai 2045. (Red.Humas Kumham Kaltimtara)