Nunukan, 21 September 2024 - Kadivpas (Kepala Divisi Pemasyarakatan), Endang Lintang Hardiman laksanakan kunjungan ke SAE Lanuka (Sarana Asimilasi dan Edukasi Lapas Nunukan). SAE Lanuka merupakan milik Lapas Nunukan merupakan buah dari program pembinaan keterampilan kerja yang dilaksanakan oleh WBP (Warga Binaan Pemasyarakatan).
Kadivpas, Endang Lintang Hardiman mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Timur, Dr. Gun Gun Gunawan memberikan apresiasi kepada jajaran Lapas Nunukan dalam membina dan mengayomi Warga Binaan Pemasyarakatan.
"Saya sangat apresiasi kepada Kepala Lapas dan jajaran disini (Lapas Nunukan)," Ucap Kadivpas, Endang Lintang Hardiman mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Timur, Dr. Gun Gun Gunawan.
"Inilah Pemasyarakatan. Melalui program pembinaan yang terselenggara untuk narapidana, Merubah mereka dari seorang yang pernah salah menjadi seorang yang lebih baik dengan dibekali keterampilan kerja dan bermanfaat bagi masyarakat disekitarnya," Paparnya.
Kepala Lapas Nunukan, Puang Dirham mengucapkan Terima kasih atas apresiasi yang diberikan oleh Kadivpas Kemenkumham Kalimantan Timur tersebut.
"Kami (Jajaran Petugas Lapas Nunukan) berkomitmen tegas untuk mensukses segala program, visi dan misi serta tujuan instansi (Kemenkumham)," Ucap Kepala Lapas Nunukan, Puang Dirham. (Red. Divpas)