Samarinda – Serah terima jabatan Kepala Bapas Samarinda dari Sapto Nugroho yang digantikan oleh Moh. Ilham Agung dipimpin oleh Kadivpas (Kepala Divisi Pemasyarakatan) Kalimantan Timur, Endang Lintang Hardiman. (04 September 2024).
“Sebagai instansi vertikal, Kita harus siap ditempatkan dimana saja. Dalam arti setiap ASN (Aparatur Sipil Negara) kita harus siap mutasi atau dipindah tugaskan,” Ucap Kadivpas, Endang Lintang Hardiman.
Mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham (Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia) Kalimantan Timur Gun Gun Gunawan, Kadivpas menyampaikan kepada Kepala Bapas yang baru untuk dapat menjaga Profesionalisme dan Integritas guna mewujudkan visi dan misi serta tujuan Kemenkumham Republik Indonesia.
“Terima kasih kepada Sapto Nugroho atas dedikasi kinerja sebagai Plt. Kepala Bapas Samarinda. Saya berharap dibawah kepemimpinan Moh. Ilham Agung dapat menjaga marwah Kemenkumham (Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia),” Lanjutnya.
Dalam giat ini, Sapto Nugroho menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dirinya saat bertugas sebagai Plt. Kepala Bapas Samarinda.
“Pencapaian yang saya raih itu adalah buah hasil dari kerjasama seluruh jajaran. Saya juga ucapkan terima kasih kepada pihak stakeholder yang telah menjalin kerjasama untuk mensukseskan tujuan Pemasyarakatan di Bapas Samarinda,” Ucap Sapto Nugroho.
Moh. Ilham Agung selaku Kepala Bapas Samarinda yang baru berharap dapat terwujudnya kerjasama yang baik antar jajaran maupun dengan seluruh pihak stakeholder.
“Saya berharap langkah kita semakin satu (Bekerjasama) untuk mensukseskan seluruh target kinerja yang telah di tetapkan oleh pimpinan. Bersama kita wujudkan Pemasyarakatan Maju,” Ucap Moh. Ilham Agung. (Red.Humas Kumham Kaltimtara)