Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Lantik 3 Notaris Pengganti, Kanwil Kemenkumham Kaltim Pastikan Kontinuitas Pelayanan Hukum Berjalan Optimal

 

Samarinda, 14 Oktober 2024 – Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Timur, Andi Basmal, mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim, Gun Gun Gunawan, memimpin pelantikan Notaris Pengganti untuk Kota Samarinda bertempat di Aula Serbaguna Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim.

Pelaksanaan pelantikan dan pengambilan sumpah/janji Notaris pengganti tersebut turut dihadiri oleh Kepala Bidang Pelayanan Hukum, Santi Mediana, Kepala Subbidang Pelayanan Kekayaan Intelektual, Favourita Sirait, dan sejumlah jajaran lainnya. Notaris Pengganti Samarinda yang dilantik a.n. Rusnah Saidah, Novela Christine, dan Hetty Herawaty. Proses pelantikan disaksikan oleh Favourita Sirait dan Rima Analis Kekayaan Intelektual, serta didampingi oleh Rohaniawan dari berbagai agama.

Dalam sambutannya, Andi Basmal menekankan pentingnya menjaga amanah, kejujuran, dan independensi dalam menjalankan tugas sebagai notaris. Ia mengingatkan para notaris pengganti untuk mematuhi kode etik profesi, menjaga martabat, tanggung jawab, dan kerahasiaan isi akta yang dibuat. Para notaris pengganti diharapkan dapat segera melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, selain itu juga Andi Basmal menekankan  agar pelantikan ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan hukum dan menghindari potensi masalah berkepanjangan dalam proses penyelesaian tugas. "Saya berharap dengan pelantikan ini, Anda semua dapat menjalankan tugas dengan sebaik mungkin, dan tidak lupa selalu menjunjung tinggi nilai-nilai kode etik dan profesionalitas," tegasnya.

Pelantikan ini dilaksanakan berdasarkan keputusan Ketua Majelis Pengawas Daerah Notaris Kota Samarinda serta mengikuti ketentuan dalam Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2004 dan Peraturan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor 25 Tahun 2014. Acara pelantikan berjalan lancar dan sukses, diakhiri dengan saling berjabat tangan sebagai ucapan selamat kepada para Notaris pengganti yang telah dilantik dan sesi foto bersama sebagai bentuk dukungan terhadap notaris pengganti yang baru dilantik serta simbol kebersamaan. (Red_Humas)

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Letjend M.T. Haryono No.38,  Kelurahan Air Putih, Kecamatan Samarinda Ulu
    Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, 75124
PikPng.com phone icon png 604605   08115522238
    085216094567
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN TIMUR


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jalan Letjend M.T. Haryono No.38,  Kelurahan Air Putih, 
    Kecamatan Samarinda Ulu,Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, 75124
PikPng.com phone icon png 604605   08115522238
    085216094567
PikPng.com email png 581646   kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kanwil.kaltim@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI