Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Supratman Andi Agtas, dijadwalkan akan menghadiri Festival Danau Poso (FDP) yang akan digelar pada tanggal 11 hingga 13 Oktober 2024 di Anjungan Danau Poso, Tentena, Kab. Poso.
Kehadiran Menteri Supratman ini semakin menambah semarak acara tahunan yang selalu dinantikan masyarakat Poso dan sekitarnya. Apalagi, dalam kegiatan FDP itu sendiri juga menjadi momen penting dalam semarak mendukung Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata di Indonesia (Gernas BBI/BBWI).
Kunjungan Menteri Supratman ke Kab. Poso tidak hanya sekadar menghadiri acara festival, namun juga merupakan bentuk dukungan nyata pemerintah pusat terhadap pengembangan potensi daerah, khususnya di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
Dalam kunjungannya, Menteri Supratman dijadwalkan akan turut membuka acara secara resmi FDP sekaligus Harvesting Gernas BBI/BBWI, hingga turut menyerahkan berbagai sertifikat Kekayaan Intelektual kepada Pemerintah Daerah dan masyarakat Kab. Poso.
Festival Danau Poso merupakan ajang tahunan yang menampilkan berbagai kekayaan budaya dan keindahan alam Poso. Selain itu, festival ini juga menjadi wadah bagi para pelaku UMKM untuk mempromosikan produk-produk lokal mereka.
Dengan kehadiran Menteri Supratman, diharapkan Festival Danau Poso tahun ini akan semakin meriah dan dapat menarik lebih banyak wisatawan baik domestik maupun mancanegara. (red. Humas Kumham Kaltim)